Kamis, 22 Maret 2012 - 0 komen yuk

It's about insomnia

Diantara kalian pasti udah familiar kan sama kata insomnia, bahkan mungkin kalian pernah mengalami nya. Insomnia atau biasa kita sebut dengan 'gabisa tidur' itu bisa menyerang siapa aja. baik muda, tua, anak kecil atau lansia sekalipun. Insomnia itu bukan penyakit loh, dia gapunya obat semacam puyer atau yang lainnya seperti jika kita terserang batuk..  sejauh ini insomnia hanya bisa dicegah bukan di obati.. 

Bukan cuman binatang loh yang banyak jenisnya, insomnia juga punya beberapa jenis, jenis yang pertama itu kita sebut aja 'insomnia akut' biasanya si penderita itu gabisa tidur dalam jangka waktu yang lama, bisa sebulan, 2 bulan bahkan lebih, dan ini menyerang hampir pada setiap malam hari.. Yang kedua itu 'insomnia jangka pendek', penderita mengalami insomnia dalam jangka waktu yang relatif pendek misalnya sekitar seminggu, 2 minggu sampai 3 minggu.. Dan yang terakhir adalah 'insomnia sementara' penderita insomnia kategori ini biasanya hanya merasakan kesulitan tidur dalam beberapa hari dan gangguan ini menyerang pada saat saat tertentu saja...

Rugi ga sih kalo kita insomnia? ngomongin soal rugi apa engga, pastilah ada sedikit kerugian bahkan banyak kerugian yang kita dapet dari gangguan tidur ini... Tingkat produktivitaaaas! yap, itulah yang bisa jadi salah satu kerugian kalo kita insom.. tingkat produktivitas sadar atau ga sadar pasti bakal menurun.. daya konsentrasi, dan emosi kita juga biasanya susah terkontrol.. Orang yang insomnia sebagian besar mudah marah apabila kehidupannya di usik.. badan nya yang capek, mata yang mungkin setengah kriyip kriyip dan nyawa yang mungkin blm ngumpul semua :p menjadikan seorang yang insom gampaaaaaaaaaang bgt 'meledak ledak' 

Ada akibat pasti ada sebab, begitu juga insomnia.. Gamungkin insomnia itu terjadi begitu aja, pasti ada sebab musababnya. Pertama, insomnia bisa disebabin karena tidur siang yang terlalu over, misalnya kita tidur siang dari jam 1 dan bangun jam 5 sore.. Nah pas malemnya, di jam jam yang harusnya mata udah merem, kita pasti sedikit kesulitan buat memejamkan mata, yaaaaaaaaaaah kecuali emang itu orang 'kebo' nya luar biasaaaaaaaa :p Teruusssss, insomnia jg bisa di sebabin karena mengkonsumsi kopi yang terlalu lebay, merokok terlalu sering atau minum minuman beralkohol yang terlalu banyak.. Yaaak intinya semua yang terlalu 'berlebihan' emang ga baik teman teman :) lanjuuuttttt! insomnia bisa jg loh gara2 hal hal seperti putus cinta, berantem sama orangtua,sahabat, pacar... atau karena tugas sekolah ato kuliah yang banyaknya amit amit dan bikin kita sedikit stress dan depresi.. Selain karena hal hal itu tadi tuh, insom jg bisa terjadi karena pengaruh obat obatan, orang yg lagi ga vit alias sakit biasanyakan dikasih obat macem2 dan punya efek samping yang beraneka ragam, mungkin salah satunya ada yang bisa membuat kita terjaga sepanjang malam.. Atau buat para wanita, insom jg bsa terjadi karena PMS... yang cowo pada tau ga PMS itu apa? kalo gatau yaudaaaaah, its secret :p kalo yang udah tau..............berarti kalian itu setengah laki setengah wanita wehehehehe ga deng becanda :D

Yaaaak, ada sebab pasti ada juga dong penanggulangan.. kaya yang diatas td udah saya bilang.... insomnia bukan penyakit jadi dia gapunya obat buat nyembuhinnya, yang bisa kita lakukan sejauh ini adalah mencegah biar si insom ga makin, makin, dan semakin merajalela.. Perbaiki gizimu! eitttsss, jgn bingung.. gizi juga bisa berpengaruh loh.. asupan gizi terutama magnesium dan kalsium yang cukup bakal membantu kita buat tertidur pulas sepanjang malam :D karena fungsi magnesium adalah merelaksasi otot. Apabila otot kaku, timbul rasa ngilu-ngilu yang membuat badan terasa sakit. sedangkan kalsium yang diperlukan untuk pertumbuhan tulang juga dapat dimanfaatkan untuk menenangkan pikiran. Kalsium berdampak calming effect. Jadi, kondisi kecemasan atau stres dapat dikurangi dengan magnesium dan kalsium. Selanjutnya, perbanyak mengkonsumsi madu dan susu! Segelas susu hangat dan madu juga dapat menjadi obat mujarab agar lebih lelap tidur. karena susu banyak mengandung asam amino triptofan yang dapat membantu pengeluaran serotonin sehingga memudahkan kita tidur.

Selain ada makanan yang kalo kita konsumsi bisa ngebantu terhidar dari gangguan itu, ada juga makanan atau minuman yang harus kita jauhi agar kita terselamatkan dari gangguan itu :p kafein, gula dan alkohol.. Makanan yang sebaiknya dihindari adalah makanan dengan bumbu menyengat, kafein, alkohol, karbohidrat sederhana (gula, sirup), makanan berpengawet, dan makanan kaleng. Gula dan sirup bersifat meningkatkan gula darah dan penghasil energi yang cepat sehingga akan mengganggu tidur. kemudian makanan berprotein tinggi seperti daging sapi dapat mencegah produksi serotonin sehingga tubuh terjaga terus-menerus. Dan yang terakhir monosodium glutamate (MSG) sebaiknya itu kita dihindari karena akan memunculkan reaksi stimulan/reaksi rangsang.. 

Nah udah tau kan sedikit tentang insomnia? tentang penyebab, dampak dan beberapa makanan yang harus dikonsumsi dan dihindari.. 
so, keep your health!


sumber :  http://www.unik.us/b-17/apa-itu-insomnia/

0 komen yuk:

Posting Komentar